Lima Puluh Kota, Fokusteropong.com -- Komandan Kodim (Dandim) 0306/50 Kota Letkol Inf Adri Asmara Yudha mendukung penuh kegiatan kekramukaan. Itu disampaikan Dandim melalui pesan tertulisnya paska kegiatan Upacara Pembukaan Kemah Bakti Saka Wira Kartika Gudep 03.051- 03.052.
Kegiatan Perkemahan Bakti tersebut dipusatkan di lapangan Sunnyside Jorong Taratak Nagari Sarilamak Kecamatan Harau kabupaten 50 Kota. Rabu (28/2/2024).
"Saya pesankan kepada adik adik peserta agar mengikuti kegiatan ini dengan sebaik baiknya karena kegiatan ini bertujuan untuk membentuk karakter bangsa dan membentuk generasi muda yang memiliki nilai Wawasan Kebangsaan, "terang Dandim.
Saka Wira Kartika adalah wadah kegiatan bagi Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega untuk meningkatkan kesadaran Bela Negara mengenai pengetahuan dan keterampilan di bidang Matra Darat.
"Dimana Saka Wira Kartika merupakan gerakan Pramuka di bawah binaan TNI AD bertujuan menciptakan kader-kader bangsa melalui pemberian pendidikan matra darat bagi gerakan Pramuka melalui aksi nyata, produktif dan bermanfaat,” terang Dandim lagi.
Terakhir Dandim berharap, melalui kegiatan ini dapat membina dan melatih para peserta Pramuka Saka Wira Kartika binaan kodim 0306/50 Kota memiliki sikap kepemimpinan, organisasi, disiplin, semangat, pemberani, berjiwa Nasionalisme dan Bela Negara serta menjaga Persatuan NKRI, pungkas Dandim.
0 Komentar